Sabtu, 17 Desember 2011

Kegiatan

Raker PW Fatayat NU DIY
Raker diselenggarakan pada 19 Maret 2007 di Hotel Istana Yogyakarta. Beberapa rencana kerja antara lain pendampingan perempuan (korban), kajian kritis terhadap kebijakan hukum, penyuluhan tentang kesehatan reproduksi  dan kesehatan mental, Seminar "Mengantisipasi Perselingkuhan" dll.


Rangkaian Harlah Fatayat NU ke-57
Ahad, 22 April 2007 (09.00-12.00) WIB bertempat di Gedung GMNU DIY diadakan Sarasehan Kesehatan Reproduksi Remaja. Sebagai narasumber yaitu Kartika Nur Fathiyah, M.Si., Psi. dan dr. Mahmudah Hidayati, M.Kes. Pukul 13.00-16.00 WIB diselenggarakan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis
Pengajian umum pada tanggal 29 April 2007 pukul 09.00 WIB bertempat di Gedung GMNU DIY Sudagaran dengan pembicara H. Abdul Mustaqim, M.Ag. dan Ana Nur Latifah (Juara Pildacil Kulon Progo).


Konser “Satu Hati”, Mengenang Satu Tahun Gempa
Mengenang Gempa Bumi yang mengguncang Yogya 27 Mei 2006, PW Fatayat NU DIY bekerja sama dengan PP Lesbumi dan PT. Djarum menggelar Konser Satu Hati. Bertempat di Lapangan Wonokromo, Pleret, Bantul konser tanggal 27 Mei 2007 dimeriahkan oleh artis ibu kota, yaitu Tri Utami, Mel Shandy, dan Dara KDI dengan iringan kelompok musik Ki Ageng Ganjur. Konser yang dilaksanakan pada hari Ahad tanggal 27 Mei 2007 ini didahului dengan acara pembukaan dilanjutkan dengan istighosah dipimpin oleh KH. Nawawi Abdul Aziz serta penampilan Group Hadroh Qotrun Nada dan penyanyi cilik Atya.

Tidak ada komentar: